Ademos Indonesia | Banyak aspek yang mendukung perubahan dan efisiensi bagi kemajuan di Indonesia, dalam pelaksanaannya, pendidikan, komunitas dan bisnis adalah tiga pilar yang sedang dikembangkan di Indonesia dengan melakukan inovasi terkait kebiasaan didalamnya hingga melakukan gerakan baru. Kemudian sebagai bagian dari Sustainable Development Goal (SDG) ke-4, tiga pilar tersebut harus didorong dan dikembangkan dalam skala long-term.
Melihat fenomena tersebut, Ademos Indonesia berkolaborasi dengan Pijar Foundation meluncurkan salah satu inisiatif melalui adanya sinau bareng mengenai pendidikan, bisnis dan komunitas di Kabupaten Bojonegoro di Desa Dolokgede Kecamatan Tambakrejo Kabupaten Bojonegoro yang disaksikan oleh 50 inovator pendidikan di Kabupaten Bojonegoro, dan 20 komunitas di Kabupaten Bojonegoro pada Minggu, 31 Juli 2022 kemarin.
Pijar Foundation adalah sebuah organisasi nirlaba yang mengkatalisasi inisiatif-inisiatif masa depan melalui collaborative governance, koalisi sektor publik, swasta, dan komunitas juga sebuah ekosistem kolaboratif untuk saling berbagi sumber daya (resource sharing) demi mereformasi dan mendukung perubahan bagi kemajuan Indonesia. Untuk tujuan ini, Pijar Foundation mendukung inisiatif Ademos untuk menemukan sumber daya yang dibutuhkan dan belajar tentang praktik-praktik terbaik dari seluruh dunia.

Tiga anggota Pijar Foundation turut memberikan pengalaman dan berbagi inisiatif dalam kegiatan ini. Director Pijar Foundation sekaligus Co-Chair Y20 Indra Dwi Prasetyo berbagi pengalaman dan berdiskusi bersama 20 komunitas yang hadir, dalam sajian tema ID Next Leader Chapter di Kabupaten Bojonegoro dan menginisiasi gerakan strategis dengan semangat moral untuk mencari, mencetak, serta mengakselerasi potensi-potensi pemimpin Indonesia baru di masa mendatang. Executive Director of Pijar Foundation Ferro Ferizka juga hadir dan berdiskusi mengenai strategi bisnis yang bisa dikembangkan dalam scope kecil, menengah hingga scope besar, kemudian yang tak kalah penting Director Global Future Talent Alliance (GFTA) Cazadira Fediva Tamzil juga memberikan inisiasi dalam diskusi Inovasi Penyelenggaraan Pendidikan di Kabupaten Bojongoro dan mendorong life-long-learning, Azira (Sapaan Akrabnya) bersama inovator pendidikan di Kabupaten Bojonegoro yang berasal dari tingkat SD, SMP,dan SMA berkomitmen untuk bersama-sama membangun ekosistem pendidikan global yang lebih baik.
“Dunia telah berkomitmen untuk mendorong life-long-learning yang berkualitas bagi semua orang, oleh karena itu kami menyambut komitmen itu dengan memberikan perubahan yang baik sehingga life-long-learning yang berkualitas itu dapat kami dorong melalui misi yang berkelanjutan bersama Ademos” Kata Executive Director of Pijar Foundation, Ferro Ferizka.
Dalam waktu dekat, Ademos akan bekerja sama dengan Pijar Foundation untuk meluncurkan pilot project yang akan dikembangan sebagai program yang berfokus menjaring talenta-talenta brilian Indonesia dengan inovasinya untuk bersama membangun ekosistem kehidupan yang lebih baik. (Agis)