Bojonegoro, (17 juni 2017). Karang taruna delapan desa, Jelu, Wadang, Jampet (kecamatan Ngasem), Leran (kecamatan Kalitidu), Sumbertlaseh, Ngulanan (kecamatan Dander), Wedi, dan Ngampel (kecamatan Kapas) mengikuti bazar umkm dalam rangka infaq dan shodaqoh untuk kaum duafa & anak yatim dengan motto “saya puasa, saya berderma, saya bahagia, bersama UMKM, ramadhan karim” pada tanggal 17-19 juli, yang di gelar oleh Asosiasi UMKM Bojonegoro. di pelataran kantor Pos Indonesia Bojonegoro.
“Karang taruna dari delapan desa memamerkan produk masing-masing desa, diantaranya kurma salak, madumongso salak, pupuk organik, buah okra, aneka makanan ringan dalam kemasan untuk menyambut hari raya lebaran, dan kaligrafi bambu.” Terang Suyadi, selaku manager program karang taruna 2017 saat ditemui saat bazar berlangsung.
Farid Ansharuddin, ketua panitia pelaksana menyampaikan bahwa event yang rencananya akan digelar tiap tahun ini, merupakan ajang shodaqoh dan amal kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama sekitar kota Bojonegoro. Bazar ini digelar dengan menggalang dana yang dari kupon yang dijual senilai Rp. 20.000,00 kepada masyarakat yang dianggap mampu di kawasan Kabupaten Bojonegoro. Kupon ini nantinya bisa digunakan untuk berbelanja sewaktu bazar dengan potongan harga. Donasi dari pembelian kupon sendiri dibelikan sembako dan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu dikisaran kota Bojonegoro. Selain itu acara ini juga dapat digunakan untuk mengembangkan ekonomi kreatif usaha masyarakat kecil menengah di kabupaten Bojonegoro. (Tsa)